Thursday, October 30, 2014

Pemberi yang Diberi



Dunia anak-anak adalah dunia warna-warni. Di dunia itu mereka tak mengenal suram, karena di mata mereka bertengger kacamata pelangi. 


Tetapi ada anak-anak yang terlahir berbeda. Anak-anak ini punya keterbatasan yang tidak dirasakan kebanyakan orang. Keterbatasan itu terkadang memaksakan kepedihan, dan memutus mereka dari warna-warna. 


Kehidupan memang telah digariskan oleh-Nya. Yang Maha Kuasa menjadikan anak-anak ini istimewa, bukan untuk menjadi beban yang lain. Mereka adalah jalan bagi kebaikan. 


Ronald Mc-Donald House CharitiesIndonesia (RMHC) menjadi salah satu yang membuka jalan. Sepasang merah dan putih sebagai undangan untuk kita mengulurkan tangan. 

T-shirt tersedia di restoran McDonald's seluruh Indonesia


Merah seperti darah yang mengalir memberikan kita kehidupan. Putih melambangkan tulang yang menegakkan tubuh. Merah dan putih, juga perlambang keberanian dan ketulusan,

Tak banyak yang  harus diberikan selain cinta yang berbuah kepedulian. 


Cinta yang diberikan kepada mereka akan menjadi secercah harapan bahwa mereka dapat juga merasakan kebahagiaan seperti yang lain. Dan apa lagi isyarat kebahagiaan melainkan seuntai senyuman?




Tak ada yang mudah ketika memulai kebaikan. Tetapi RMHC telah mengingatkan kita untuk berani menumbuhkan ketulusan. Karena manusia sesungguhnya dibekali jiwa yang haus memberi. Cinta, kebahagiaan, harapan, dan senyuman, yang sesungguhnya adalah untuk kita sendiri. 


KETIKA TANGAN KITA TERULUR, KITA ADALAH PEMBERI YANG DIBERI




Ronald Mc-Donald House CharitiesIndonesia adalah organisasi non-profit dengan misi untuk menciptakan, menemukan, dan mendukung program-program yang secara langsung meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan anak di seluruh dunia. 


Berikan semangat untuk pasien anak di www.stripesforlove.com

Foto diambil dari: www.stripesforlove.com

2 comments:

  1. Halo mak salam kenal. Oh ini review ya?
    Bagus jg kaos nya. Liat ah di mekdi terdekat

    ReplyDelete
  2. Salam kenal mak.. Kaosnya mekdi masih ada nggak ya hihi ini program tahun kemarin.

    ReplyDelete